KOMPAS.TV - Menjelang dimulainya tahun ajaran baru 2025/2026, Sekolah Rakyat yang berada di kawasan Sentra Terpadu Pangudi Luhur, Bekasi Timur, Jawa Barat, terus melakukan berbagai persiapan.
Selain menggelar uji coba dan simulasi kegiatan belajar mengajar, pihak sekolah juga melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap seluruh fasilitas pendukung, mulai dari ruang kelas, hingga peralatan belajar, diperiksa kembali guna memastikan semuanya dalam kondisi layak dan siap digunakan.
Langkah ini merupakan bagian dari komitmen Sekolah Rakyat untuk menciptakan lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan inklusif bagi seluruh siswa, terutama para peserta didik tingkat SMA yang akan segera memulai proses pembelajaran di tahun ajaran baru.
Baca Juga Tahun Ajaran Baru, Orangtua-Anak Buru Perlengkapan Sekolah di Pasar Asemka | KOMPAS SIANG di https://www.kompas.tv/regional/604717/tahun-ajaran-baru-orangtua-anak-buru-perlengkapan-sekolah-di-pasar-asemka-kompas-siang
#ajaranbaru2025 #sekolahrakyat #sekolahrakyatbekasi
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/604843/sekolah-rakyat-di-bekasi-siap-sambut-tahun-ajaran-baru-2025-terima-180-siswa-tingkat-sma-kompas-s